Tuesday 19 January 2016

PELUANG USAHA DI INTERNET


Ada-ada saja kebiasaan manusia zaman sekarang, terutama para pemudanya. Mereka kerap terlihat senyum-senyum sendiri di depan tabletnya, tertawa terpingkal-pingkal dengan handsfree bluetooth melekat di telinga, atau berbicara pada tab yang dibawa.
Kadang juga terlihat serius. Sering kali marah-marah. Itulah sudut pandang orang-orang tua saat melihat para pemuda masa kini yang sibuk dengan di dunia maya internet.


Tidak banyak orang tua yang paham secara menyeluruh apa saja yang bisa dilakukan dengan internet. Sama halnya dengan ketidakpahaman sebagian orang bahwa nongkrongin layar PC bisa menghasilkan rupiah.
Tentu Anda sudah tidak asing dengan nama Mark Zuckerberg dan Evan Spiegel yang membuat situs social media Facebook dan Snapchat. Selain membuat situs pertemanan, ada profesi web developer, mobile apps designer, dan masih banyak lagi yang bisa menjadi bisnis prospektif untuk Anda.
Tetapi semua itu butuh kemampuan yang rumit dan pemahaman menyeluruh tentang sistem informasi. Bagaimana dengan kita yang buta teknologi informasi tapi tetap ingin menghasilkan uang dari internet?

Masih ada banyak sekali cara untuk meraup untung dan mendapatkan penghasilan dari internet tanpa Anda harus kuliah teknik informatika atau hal-hal berbau komputer teknis lainnya. Apa saja itu?
Dropshipping
Dulu, untuk bisa berjualan kita harus memiliki stok barang yang akan dijual. Kalau laku yang bagus, tapi kalau tidak ragu kita akan merugi. Dengan adanya internet, Anda bisa punya toko online meskipun tidak memiliki barang dagangan.
Anda membeli barang dari supplier hanya ketika ada pesanan. Harga pun bisa diatur sesuka hati. Cara ini sudah banyak sekali digunakan orang-orang di sekitar kita.
Online Advertising
Kalau Anda punya blog, rajin update konten, dan memiliki traffic yang cukup tinggi, jangan sia-siakan blog tersebut. Manfaatkan dengan sebaik-baiknya setiap space yang ada di blog tersebut.
Daftarkan diri Anda di penyedia jasa layanan iklan di internet deperti Google Ads, IBN, atau yang lain. Kalau blog Anda memenuhi kriteria, maka rupiah akan mengalir dengan sendirinya.
Hal yang utama dari internet adalah kontennya, khususnya konten berupa tulisan. Ada jutaan website yang ada di dunia ini, dan semuanya membutuhkan tulisan sebagai konten utama.
Kalau Anda memiliki kemampuan berbahasa, teknik menulis, dan pemahaman bidang yang sesuai dengan website tersebut, Anda bisa menjadi ghost writer, yaitu penulis yang menulis untuk penulis lainnya. Kesempatan menjadi penulis ini banyak sekali beredar di internet, tinggal bagaimana Anda bisa cermat mendapatkan kesempatan tersebut.
Jual Desain dan Foto
Suka mendesain, menggambar, atau memotret? Anda bisa menjual karya yang dimiliki di internet, entah melalui situs penyedia image seperti Fotolia, ImageShack, atau ShutterStock.
Bisa juga dengan menawarkan jasa desain apapun: desain font, desain case smartphone, sampai industrial design. Bagi pecinta traveling dan hobi memotret, coba deh pasarkan foto Anda melalui situs jual-beli foto.
Endorse Social Media
Punya banyak follower di social media? Anda bisa memanfaatkan akun social media ini untuk ditawarkan pada para penjual produk barang maupun jasa untuk diiklankan.
Ikut Lomba atau Kuis
Ada loh orang-orang yang masuk dalam kategori lucky bastard gara-gara senang ikut kuis online dan menang. Tipe orang seperti ini selalu membuat iri. Ada yang bisa ke luar negeri, dapat sepeda motor, dapat kamera DSLR, dapat smartphone, semuanya dari ikut kuis.
Jadi sebaiknya kita tidak lagi meremehkan profesi quiz hunter ini. Kalau ada info kuis dari website maupun social media apapun, ikut saja. Lomba yang diikuti bisa beragam, sesuai bidang Anda. Bisa lomba menulis karya ilmiah, lomba menulis cerpen, lomba foto, lomba desain, dan banyak lagi.
Cari Bonus di Ecommerce dan Affiliate Marketing           
Affiliate marketing bisa dilakukan secara online, dengan social media maupun blog yang Anda punya. Caranya juga sangat mudah. Cukup pasang iklan berupa banner maupun postingan.
Jika ada customer yang membeli produk melalui Anda, maka bonus sesuai ketentuan penjual utama bisa Anda miliki. Tidak perlu menyiapkan stok, juga tidak perlu melayani pembelian secara intensif.
Ada banyak sekali produk yang dijual dengan cara ini, mulai dari produk barang seperti perawatan kecantikan, sampai aplikasi dan jasa.
Cara hampir serupa juga dilakukan oleh sebagian ecommerce seperti ShopBack. Kalau Anda bisa mengajak teman untuk menjadi anggota dan belanja melalui situs ini, maka Anda akan mendapatkan bonus sampai ratusan ribu.
***
Demikianlah 9 cara unik dan gampang untuk bisa menghasilkan uang dari internet yang bisa Anda coba saat ini. Ternyata Anda tidak harus ahli dalam bidang IT untuk bisa meraup untung dari internet. Nah, selamat mencobanya ya!

Sunday 17 January 2016

Saturday 24 October 2015

JUAL ALAT-ALAT TULIS

Menyediakan segala alat tulis dengan harga terjangkau, kualitas terbaik
.

INFO LEBIH LANJUT HUBUNGI 08125934841

Thursday 22 October 2015

HIDUP BUTUH PERJUANGAN DAN KERJA KERAS

SEMOGA TUHAN MERIDHOI HARAPAN KITA

KISAH PENGUSAHA KECIL

PERJUANGAN TANPA HENTI

      Dilahirkan dari keluarga yang hidup di garis kemiskinan pada hari Kamis Wage tanggal 11 Juli 1985, Oleh Seorang Ibu yang tinggal di sebuah desa dengan keadaan selamat. Dengan perjuangan seorang ibu dan bapak aku dibesarkan yang hanya dibekali do'a serta sedikit pendidikan sekolah umum, aku dapat menjalani kehidupan yang penuh dengan cobaan dan rintangan. Rasa syukur aku panjatkan kepada Tuhan Yang Esa dan terima kasih yang tanpa batasnya kepada kedua orang tua. Seiring berjalanya waktu aku berhasil menyelesaikan pendidikan SMP dan ingin melanjutkan ke SMA. Karena terkendala biaya, aku merelakan kegagalanku untuk melanjutkan pendidikan SMA. Mulai dari situ peperangan babak ke dua baru dimulai. Aku mencoba mengambil jalan pintas dengan mengikuti pelatihan kursus otomotif di salah satu tempat BLK-UKM. Selama tiga bulan, aku berhasil mendapatkan sertifikat kelulusan yang dapat digunakan untuk melamar pekerjaan di bengkel-bengkel sepeda motor. Dengan hanya berbekal sertifikat lulusan dari BKL-UKM, aku melamar pekerjaan di beberapa bengkel dan aku di tolak dengan berbagai alasan. Akhirnya ada satu bengkel yang bersedia menerima aku dengan syarat tidak ada gaji alias kerja bakti. Dengan senang hati aku mulai bekerja dengan pekerjaan menjadi seorang pembantu mekanik sepeda motor di tempat itu. Rasa jenuh melanda, setiap hari kerja penghasilan tidak ada di tambah lagi kecelakaan meneepa. Aku putuskan untuk mengakhiri pekerjaan menjadi seorang pembantu mekanik. Aku mencari-cari peluang usaha yang tanpa harus disuruh oleh majikan. Akhirnya aku bertemu seorang teman lama, berkat teman itu aku di kenalkan pada saudaranya dan di rekrut untuk gabung sebuah Multi Lefel Marketing. Dengan semangat dan oktimis aku menjalankan peluang usaha itu. Waktu terus berjalan, Keringat, tenaga dan fikiran aku curahkan untuk menjalankan MLM, dari situ aku dapat pengalaman yang luar bisa. Tidak terasa sudah tiga tahun menjalankan usaha MLM. Rasa jenuh melanda lagi. Aku mencoba menncari solusi dengan mengikuti perjalan seorang teman bekerja di bidang percetakan dan sablon. Kujalani hari demi hari, aku pelajari teknik dan cara di bidang percetakan, setelah sedikit mendapatkan ilmu akirnya aku berfikir untuk membuka sendiri usaha percetakan dan sablon. Aku berhasil menjalankan usaha sablon walau pada skala sangat kecil. Aku bertemu saudara dan dia ingin menggandeng aku untuk terjun dibidang komunikasi, yaitu jual pulsa dan Aksesoris handhone. Aku setuju menjalankan usaha bersama itu. Aku memadukan dua jenis aliran percetakn dan dunia komunikasi.